Lamsel,Elvanonews.com – Pemerintah Desa Tejang Pulau Sebesi, Kecamatan Raja Basah, Kabupaten Lampung Selatan, telah sukses menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap Kedua pada, Sabtu (26/04/2025). Acara yang berlangsung di Aula Balai Desa ini dimulai pada pukul 09.00 WIB dan berjalan dengan lancar hingga selesai.
Sebanyak 8 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan sebesar Rp 900.000, yang mencakup alokasi untuk tiga bulan sekaligus, yaitu April ,Mei, dan Juni 2025. Penentuan penerima dilakukan melalui seleksi ketat oleh pamong RT/RW dengan prioritas bagi lansia, keluarga tunggal, penderita sakit menahun, serta masyarakat dengan kondisi ekonomi ekstrem.
Kepala Desa Tejang Pulau Sebesi , Syamsiar, menegaskan komitmennya dalam memastikan bantuan diterima oleh masyarakat yang benar-benar membutuhkan. “Kami berharap BLT-DD ini dapat digunakan dengan bijaksana untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Pemerintah Kampung akan terus mengikuti aturan yang berlaku dalam penyaluran bantuan agar tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Syamsiar.
Acara ini turut dihadiri oleh Camat Raja Basah yang diwakili, Ketua BPD, serta para penerima manfaat. Proses penyaluran berjalan dengan tertib, aman, dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Dengan adanya BLT-DD ini, diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat dalam menghadapi kondisi ekonomi yang menantang, serta menjadi bentuk nyata kepedulian pemerintah terhadap kesejahteraan warga.